Assalamu'alaikum ww.
Salam "Smantika"
Pada hari Sabtu, 4 Agustus 2012 waktu jam istirahat, sebanyak 30 orang siswa berprestasi dari tiap kelas mulai dari kelas X sampai kelas XII dipanggil untuk berkumpul di ruang kepala sekolah, dalam rangka penerimaan dan penandatanganan tanda terima beasiswa berprestasi dari Alumni SMAN 1 Tilatang Kamang.
Setelah semua penerima beasiswa berkumpul, Kepala Sekolah Edi Rahmana, S.Pd memberikan pengarahan dan menyebutkan sumber dana beasiswa serta berharap penggunaan dana untuk kepentingan sekolah. Para penerima harus membuat laporan singkat penggunaan dana beasiswa dalam kertas selembar yang diketahui dan ditandatangani oleh orang tua masing-masing dan dikumpulkan pada hari Rabu tanggal 8 Agustus 2012. Setelah menandatangani bukti penerimaan beasiswa dan masing-masing langsung menerima uang dalam amplop yang sudah disiapkan oleh Kepala Sekolah yang berisi Rp. 100.000,- lalu para siswa bubar dan kembali mengikuti pelajaran di kelas.
Pendistribusian beasiswa kali ini sudah periode ke tujuh, sejak pertama kali diserahkan atau dimulai pada bulan Februari tahun 2012, dimana semakin periode jumlah penerima terus meningkat. Program Beasiswa Alumni ini mendapat apresiasi yang tinggi dari siswa khususnya untuk memacu prestasi belajar dengan harapan semoga periode berikutnya semakin banyak lagi siswa yang mendapatkan beasiswa ini, kita mendo'akan semoga rezki para alumni yang berpartisipasi dalam program ini terus bertambah dan juga diharapkan partisipasi alumni lainnya akan tergugah dengan program ini Amiiin, Amiiin ya Rabbal 'alamin. Demikian disampaikan oleh Hadi Nursalam Kelas XI RSBI sebagai ketua Osis yang juga sebagai siswa berprestasi dan memperoleh beasiswa ini mewakili teman-temannya pada smantika.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar